Kamis, 28 Juni 2012

Menerima Apa Yang Kita Percayai

shallom,
sahabat muda, masih dalam thema SUKSESKAN KONFRENSI PEMUDA GIDI I, dalam artikel kali ini kami akan membagikan secara singkat satu renungan dari bacaan harian oleh Joel Osteen tentang "Your Best Live Now".
...................................................

Setiap pengharapan kita mempunyai kuasa dan pengaruh yang luar biasa dalam kehidupan kita dan ayangnya prinsip ini bekerja dalam hal negatif sekuat dalam hal positif.
Banyak orang cenderung mengharapkan yang terburuk, mereka mengharapkan kegagalan, kekalahan dan hidup biasa-biasa saja, dan mereka selalu mendapatkan apa yang mereka harapkan; mereka menjadi apa yang mereka percayai.

Pahamilah ini, "Tuhan akan menolong kita, tetapi kitalah yang memberikan keputusan" Apabilah kita tetap memusatkan perhatian pada elemen elemen negatif dalam kehidupan kita dan memusatkan perhatian pada apa yang tidak dapat kita lakukan dan tidak kita miliki, maka kita dengan sendirinya tentu telah memilih untuk dikalahkan.
Tetapi jika kita bersepakat dengan Tuhan dan memusatkan perhatian pada kemungkinan-kemungkinan yang dapat kita lakukan, maka kita dapat "menyebabkan" Tuhan akan bekerja secara menakjubkan dalam kehidupan kita.

Iman kita akan membawa kita mengatasi penghalang-penghalang  dan kita akan mencapai tingkat-tingkat baru dalam kemenangan iman.

Published with Blogger-droid v2.0.6

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

https://drive.google.com/open?id=0B8cIMYKudcu4NVVnRk11XzR0NkE&authuser=0

Artikel lain