shallom,
sahabat muda yang TUHAN YESUS KRISTUS kasihi, senang sekali kami masih diberikan kesempatan untuk terus melayani TUHAN YESUS.
Posting artikel kali ini, kami menyaksikan kegiatan PELATIHAN bagi guru guru sekolah minggu wilayah Yahukimo di Dekai-Yahukimo dari tanggal 05 s/d 06 juli 2012.
Ibu Ethi sebagai koordinator sekolah minggu wilayah Yahukimo sesuai dengan jadwal pelaksanaan, telah membuka dan mengadakan penataran bagi guru guru sekolah minggu dari hari kamis pagi (05 juli 2012), sambil menunggu Koordinator Anak dan Remaja Sinode GIDI (Ibu Etha Suebu) dalam perjalanan dari Sentani_jayapura menuju Dekai_Yahukimo. Dalam pelayanan kunjungan ini kami bersyukur mendapat kesempatan untuk bersama dengan ibu Etha Suebu.
Setelah tiba di Dekai, kami kemudian dijemput oleh ketua Wilayah GIDI Yahukimo untuk menghadiri kegiatan Pelatihan yang sedang berjalan, dan puji Tuhan..... ketika kami tiba, dengan sukacita seluruh guru guru sekolah minggu menyambut dengan kedatangan kami dan suasana sangat akrab sekali seolah-olah kami sudah sering kali bertemu, dan memang itulah Keluarga Tubuh Kristus.
Kegiatan Pelatihan ini di ikuti oleh 35 guru sekolah minggu dari beberapa jemaat yang ada di wilayah Pelayanan Yahukimo.
Luar biasa.....,
sahabat muda,
dalam pelatihan ini, kami melihat begitu besar semangat dan kerinduan dari guru guru sekolah minggu yang hadir untuk membangun kerohanian generasi muda/ anak anak sekolah minggu di Yahukimo.
Semangat mereka begitu luar biasa, sekalipun mereka sudah cape, tetapi masih tetap rindu untuk belajar bersama materi yang dibawakan oleh ibu Etha Suebu.
oh iya...... materi yang dibawah oleh ibu Etha telah diperbanyak dalam bentuk buku pegangan dan dibagi-bagi kepada seluruh peserta yang hadir, dan isi materi meliputi :
1). Mengembangkan sikap Alkitabiah,
2). Meneladani,
3). Membangun hubungan,
4). Mengenal Murid secara Pribadi,
5). Menyampaikan injil,
6). Mengajar agar mendapat Respon.
itu pada hari pertama, hari kedua akan dilanjutkan dengan :
1). Berlatih mengajar Anak sekolah Minggu,
2). Berlatih membuat alat Peraga,
Haleluya..... sahabat muda, Mari kita semua terus mendukung pelayanan guru-guru sekolah minggu di Yahukimo, Kalau YESUS dalam pelayanan-Nya mengatakan..... "biarkanlah anak anak itu datang kepada-KU, dan janganlah menghalangi mereka........" maka mari kita terus mendukung dalam doa bagi para pengajar sekolah minggu, supaya terus setia dalam mengemban pelayanan ini,
Tuhan Yesus memberkati.
shallom.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar